1 liter kaldu ayam
150 gram bawang bombay cincang halus
100 gram jamur kancing, potong potong
1 sendok makan pasta tomat
600 gram tomat, buang bijinya kemudian haluskan (tomat merah ya yang digunakan)
20 gram makaroni kering
150 gram wortel, potong potong
200 gram dada ayam, rebus potong potong
5 buah sosis sapi, iris bulat tipis
50 gram kacang polong
1 sendok teh garam
1/2 sendok teh merica bubuk
1/2 sendok makan gula pasir
2 sendok makan minyak sayur
Cara membuat sop merah :
Kita panaskan minyak, kemudian tumis bawang bombay hingga harum.
Kemudian masukkan tomat dan kaldu ayam, masak hingga mendidih.
Kemudian masukkan pasta tomat, makaroni dan wortel. Rebus hingga makaroni telah lunak.
Kemudian tambahkan juga 200 gram dada ayam yagn telah dipotong potong, sosis, kacang polong dan jamur. Masak hingga mendidih.
Tambahkan juga merica, gula dan garam. Angkat kemudian sajikan selagi panas.
0 Response to "Resep Sop Merah"
Post a Comment