Resep Masakan Nasi Goreng Tom Yam Enak Dan Sederhana

Nasi goreng merupakan nasi yang digoreng dan diaduk menggunakan minyak goreng atau dengan margarin.

Di Indonesia sendiri nasi goreng mempunyai banyak jenis, tergantung dari tambahan yang digunakan seperti pete, seafood, daging ayam, atau daging kambing.

Nasi goreng dapat dengan mudah untuk ditemukan, karena memang banyak sekali yang menjualnya mulai dari restaurant hingga pedagang kaki lima yang rasanya tidak kalah dengan restaurant.

Berikut ini Resep Nasi Goreng Tom Yam Enak Dan Sederhana

Bahan Resep Nasi Goreng Tom Yam Enak Dan Sederhana:
- 800 g nasi putih dingin
- 4 sdm minyak goreng
- 4 siung bawang putih, cincang halus
- 6 buah cabai merah besar, potong-potong
- 150 g udang kupas
- 150 g jamur merang, belah-belah
- 2 sdm kecap ikan

Bumbu halus Resep Nasi Goreng Tom Yam Enak Dan Sederhana:

- 8 buah bawang merah
- 4 buah cabai merah keriting
- 3 batang akar ketumbar
- 4 lembar daun jeruk
- 2 batang serai, ambil bagian putihnya
- 1 sdt terasi udang
- 1 sdt garam

Pelengkap:

- Daun ketumbar

Cara membuat Resep Nasi Goreng Tom Yam Enak Dan Sederhana:


1. Panaskan minyak goreng di dalam wajan, tumis bawang putih hingga harum. Masukkan bumbu halus, aduk hingga aroma keluar, masukkan cabai rawit.

2. Masukkan udang dan jamur, aduk hingga udang berubah warna dan jamur matang, tambahkan kecap ikan, aduk.

3. Masukkan nasi, aduk-aduk hingga semua bahan tercampur rata, nasi panas dan berasap, angkat.

4. Tata nasi di atas piring saji, taburi dengan daun ketumbar. Hidangkan selagi panas.

Related Posts

0 Response to "Resep Masakan Nasi Goreng Tom Yam Enak Dan Sederhana"

Post a Comment